Rabu, 25 November 2009

Simak baik-baik yuk..




Kita lahir dengan dua mata di depan wajah kita, karena kita tidak boleh selalu melihat ke belakang. Tapi pandanglah semua itu ke depan, pandanglah masa depan kita.

Kita dilahirkan dengan 2 buah telinga di kanan dan di kiri, supaya kita dapat mendengarkan semuanya dari dua buah sisi. Untuk berupaya mengumpulkan pujian dan kritikan dan memilih mana yang benar dan mana yang salah.

Kita lahir dengan otak di dalam kepala kita. Sehingga tidak peduli semiskin mana pun kita, kita tetap kaya. Karena tidak akan ada seorang pun yang dapat mencuri otak kita, fikiran kita dan ide kita. Dan apa yang anda fikirkan dalam otak anda jauh lebih berharga daripada emas dan perhiasan.

Kita lahir dengan 2 mata dan 2 telinga, tapi kita hanya diberi 1 buah mulut. Karena mulut adalah senjata yang sangat tajam, mulut bisa menyakiti, bisa membunuh, bisa menggoda, dan banyak hal lainnya yang tidak menyenangkan. Sehingga ingatlah bicara sesedikit mungkin tapi lihat dan dengarlah sebanyak-banyaknya.

Kita lahir hanya dengan 1 hati jauh di dalam diri kita. Mengingatkan kita pada penghargaan dan pemberian cinta diharapkan berasal dari hati kita yang paling dalam. Belajar untuk mencintai dan menikmati betapa kita dicintai tapi jangan pernah mengharapkan orang lain untuk mencintai kita seperti kita mencintai dia.

Berilah cinta tanpa meminta balasan dan kita akan menemui cinta yang jauh lebih indah.

Yang tercinta

Tuhan...
Jika aku boleh memintamu 1 keinginan..
Bolehkah aku bertemu dengan ibundaku sejenak..??
Hanya demi mengobati rasa kangen yang bergejolak ini..

Tuhan..
Jika aku boleh bermohon padamu
bolehkah aku melihat senyum kekasihku tercinta yang telah berada disisimu..??
Hanya demi mengobati semua belenggu cinta yang tak kunjung hilang..

Tuhan..
Aku bermohon kepadaMu
Untuk melihat mereka semua sebentar saja..

Karena aku kangen sekali pada mereka...


Tapi aku tetap yakin bahwa Kau pasti menjaga mereka dengan sangat baik.., sampaikan salam kangenku pada mereka Tuhan...

Rabu, 04 November 2009

Antara Manusia, cacing..dan Burung..

Bila kita sedang mengalami kesulitan hidup karena himpitan kebutuhan materi, maka cobalah kita ingat pada burung dan cacing. Kita lihat burung tiap pagi keluar dari sarangnya untuk mencari makan. Tidak terbayang sebelumnya kemana dan dimana ia harus mencari makanan yang diperlukan.

Karena itu kadangkala sore hari ia pulang dengan perut kenyang dan bisa membawa makanan buat keluarganya, tapi kadang makanan itu cuma cukup buat keluarganya, sementara ia harus “puasa”. Bahkan seringkali ia pulang tanpa membawa apa-apa buat keluarganya sehingga ia dan keluarganya harus “berpuasa”. Meskipun burung lebih sering mengalami kekurangan makanan karena tidak punya “kantor” yang tetap, apalagi setelah lahannya banyak yang diserobot manusia, namun yang jelas kita tidak pernah melihat ada burung yang berusaha untuk bunuh diri. Kita tidak pernah melihat ada burung yang tiba-tiba menukik membenturkan kepalanya ke batu cadas.. Kita tidak pernah melihat ada burung yang tiba-tiba menenggelamkan diri ke sungai. Kita tidak pernah melihat ada burung yang memilih meminum racun untuk mengakhiri penderitaannya.


Kita lihat burung tetap optimis akan makanan yang dijanjikan Tuhan. Kita lihat, walaupun kelaparan, tiap pagi ia tetap berkicau dengan merdunya.
Tampaknya burung menyadari benar bahwa demikianlah hidup, suatu waktu berada diatas dan dilain waktu terhempas ke bawah. Suatu waktu kelebihan dan di lain waktu kekurangan. Suatu waktu kekenyangan dan dilain waktu kelaparan.

Sekarang marilah kita lihat hewan yang lebih lemah dari burung, yaitu cacing. Kalau kita perhatikan, binatang ini seolah-olah tidak mempunyai sarana yang layak untuk survive atau bertahan hidup. Ia tidak mempunyai kaki, tangan, tanduk atau bahkan mungkin ia juga tidak mempunyai mata dan telinga. Tetapi ia adalah makhluk hidup juga dan, sama dengan makhluk hidup lainnya, ia mempunyai perut yang apabila tidak diisi maka ia akan mati.Tapi kita lihat , dengan segala keterbatasannya, cacing tidak pernah putus asa dan frustasi untuk mencari makan. Tidak pernah kita menyaksikan cacing yang membentur-benturkan epalanya ke batu.

Sekarang kita lihat manusia. Kalau kita bandingkan dengan burung atau cacing, maka sarana yang dimiliki manusia untuk mencari nafkah jauh lebih canggih. Tetapi kenapa manusia yang dibekali banyak kelebihan ini seringkali kalah dari burung atau cacing ? Mengapa manusia banyak yang putus asa lalu bunuh diri menghadapi kesulitan yang dihadapi? Padahal rasa-rasanya belum pernah kita lihat cacing yang berusaha bunuh diri karena putus asa. Rupa-rupanya kita perlu banyak belajar banyak dari burung dan cacing.

HACHIKO MONOGATARI - Kesetiaan seekor anjing



Sungguh kisah yg menggugah hati....tak habis2nya saya meneteskan air mata membaca cerita hidup Hachiko....

Diangkat dari kisah nyata, di Kota Shibuya, Jepang, tepatnya di alun-alun sebelah timur Stasiun Kereta Api Shibuya, terdapat patung yang sangat termasyur. Bukan patung pahlawan ataupun patung selamat datang, melainkan patung seekor anjing. Dibuat oleh Ando Takeshi pada tahun 1935 untuk mengenang kesetiaan seekor anjing kepada tuannya.

Seorang Profesor setengah tua tinggal sendirian di Kota Shibuya. Namanya Profesor Hidesamuro Ueno. Dia hanya ditemani seekor anjing kesayangannya, Hachiko. Begitu akrab hubungan anjing dan tuannya itu sehingga kemanapun pergi Hachiko selalu mengantar. Profesor itu setiap hari berangkat mengajar di universitas selalu menggunakan kereta api. Hachiko pun setiap hari setia menemani Profesor sampai stasiun.


Di stasiun Shibuya ini Hachiko dengan setia menunggui tuannya pulang tanpa beranjak pergi sebelum sang profesor kembali.. Dan ketika Profesor Ueno kembali dari mengajar dengan kereta api, dia selalu mendapati Hachiko sudah menunggu dengan setia di stasiun. Begitu setiap hari yang dilakukan Hachiko tanpa pernah bosan.


Musim dingin di Jepang tahun ini begitu parah. Semua tertutup salju. Udara yang dingin menusuk sampai ke tulang sumsum membuat warga kebanyakan enggan ke luar rumah dan lebih memilih tinggal dekat perapian yang hangat.

Pagi itu, seperti biasa sang Profesor berangkat mengajar ke kampus. Dia seorang profesor yang sangat setia pada profesinya. Udara yang sangat dingin tidak membuatnya malas untuk menempuh jarak yang jauh menuju kampus tempat ia mengajar. Usia yang semakin senja dan tubuh yang semakin rapuh juga tidak membuat dia beralasan untuk tetap tinggal di rumah. Begitu juga Hachiko, tumpukan salju yang tebal dimana-mana tidak menyurutkan kesetiaan menemani tuannya berangkat kerja. Dengan jaket tebal dan payung yang terbuka, Profesor Ueno berangkat ke stasun Shibuya bersama Hachiko.
Tempat mengajar Profesor Ueno sebenarnya tidak terlalu jauh dari tempat tinggalnya. Tapi memang sudah menjadi kesukaan dan kebiasaan Profesor untuk naik kereta setiap berangkat maupun pulang dari universitas.

Kereta api datang tepat waktu. Bunyi gemuruh disertai terompet panjang seakan sedikit menghangatkan stasiun yang penuh dengan orang-orang yang sudah menunggu itu. Seorang awak kereta yang sudah hafal dengan Profesor Ueno segera berteriak akrab ketika kereta berhenti. Ya, hampir semua pegawai stasiun maupun pegawai kereta kenal dengan Profesor Ueno dan anjingnya yang setia itu, Hachiko. Karena memang sudah bertahun-tahun dia menjadi pelanggan setia kendaraan berbahan bakar batu bara itu.

Setelah mengelus dengan kasih sayang kepada anjingnya layaknya dua orang sahabat karib, Profesor naik ke gerbong yang biasa ia tumpangi. Hachiko memandangi dari tepian balkon ke arah menghilangnya profesor dalam kereta, seakan dia ingin mengucapkan," saya akan menunggu tuan kembali."

" Anjing manis, jangan pergi ke mana-mana ya, jangan pernah pergi sebelum tuan kamu ini pulang!" teriak pegawai kereta setengah berkelakar.

Seakan mengerti ucapan itu, Hachiko menyambut dengan suara agak keras,"guukh!"
Tidak berapa lama petugas balkon meniup peluit panjang, pertanda kereta segera berangkat. Hachiko pun tahu arti tiupan peluit panjang itu. Makanya dia seakan-akan bersiap melepas kepergian profesor tuannya dengan gonggongan ringan. Dan didahului semburan asap yang tebal, kereta pun berangkat. Getaran yang agak keras membuat salju-salju yang menempel di dedaunan sekitar stasiun sedikit berjatuhan.

Di kampus, Profesor Ueno selain jadwal mengajar, dia juga ada tugas menyelesaikan penelitian di laboratorium. Karena itu begitu selesai mengajar di kelas, dia segera siap-siap memasuki lab untuk penelitianya. Udara yang sangat dingin di luar menerpa Profesor yang kebetulah lewat koridor kampus.

Tiba-tiba ia merasakan sesak sekali di dadanya. Seorang staf pengajar yang lain yang melihat Profesor Ueno limbung segera memapahnya ke klinik kampus. Berawal dari hal yang sederhana itu, tiba-tiba kampus jadi heboh karena Profesor Ueno pingsan. Dokter yang memeriksanya menyatakan Profesor Ueno menderita penyakit jantung, dan siang itu kambuh. Mereka berusaha menolong dan menyadarkan kembali Profesor. Namun tampaknya usaha mereka sia-sia. Profesor Ueno meninggal dunia.
Segera kerabat Profesor dihubungi. Mereka datang ke kampus dan memutuskan membawa jenazah profesor ke kampung halaman mereka, bukan kembali ke rumah Profesor di Shibuya.



Menjelang malam udara semakin dingin di stasiun Shibuya. Tapi Hachiko tetap bergeming dengan menahan udara dingin dengan perasaan gelisah. Seharusnya Profesor Ueno sudah kembali, pikirnya. Sambil mondar-mandir di sekitar balkon Hachiko mencoba mengusir kegelisahannya. Beberapa orang yang ada di stasiun merasa iba dengan kesetiaan anjing itu. Ada yang mendekat dan mencoba menghiburnya, namun tetap saja tidak bisa menghilangkan kegelisahannya.

Malam pun datang. Stasiun semakin sepi. Hachiko masih menunggu di situ. Untuk menghangatkan badannya dia meringkuk di pojokan salah satu ruang tunggu. Sambil sesekali melompat menuju balkon setiap kali ada kereta datang, mengharap tuannya ada di antara para penumpang yang datang. Tapi selalu saja ia harus kecewa, karena Profesor Ueno tidak pernah datang. Bahkan hingga esoknya, dua hari kemudian, dan berhari-hari berikutnya dia tidak pernah datang. Namun Hachiko tetap menunggu dan menunggu di stasiun itu, mengharap tuannya kembali. Tubuhnya pun mulai menjadi kurus.

Para pegawai stasiun yang kasihan melihat Hachiko dan penasaran kenapa Profesor Ueno tidak pernah kembali mencoba mencari tahu apa yang terjadi. Akhirnya didapat kabar bahwa Profesor Ueno telah meninggal dunia, bahkan telah dimakamkan oleh kerabatnya.

Mereka pun berusaha memberi tahu Hachiko bahwa tuannya tak akan pernah kembali lagi dan membujuk agar dia tidak perlu menunggu terus. Tetapi anjing itu seakan tidak percaya, atau tidak peduli. Dia tetap menunggu dan menunggu tuannya di stasiun itu, seakan dia yakin bahwa tuannya pasti akan kembali. Semakin hari tubuhnya semakin kurus kering karena jarang makan.

Akhirnya tersebarlah berita tentang seekor anjing yang setia terus menunggu tuannya walaupun tuannya sudah meninggal. Warga pun banyak yang datang ingin melihatnya. Banyak yang terharu. Bahkan sebagian sempat menitikkan air matanya ketika melihat dengan mata kepala sendiri seekor anjing yang sedang meringkuk di dekat pintu masuk menunggu tuannya yang sebenarnya tidak pernah akan kembali. Mereka yang simpati itu ada yang memberi makanan, susu, bahkan selimut agar tidak kedinginan.

Selama 9 tahun lebih, dia muncul di station setiap harinya pada pukul 3 sore, saat dimana dia biasa menunggu kepulangan tuannya. Namun hari-hari itu adalah saat dirinya tersiksa karena tuannya tidak kunjung tiba. Dan di suatu pagi, seorang petugas kebersihan stasiun tergopoh-gopoh melapor kepada pegawai keamanan. Sejenak kemudian suasana menjadi ramai. Pegawai itu menemukan tubuh seekor anjing yang sudah kaku meringkuk di pojokan ruang tunggu. Anjing itu sudah menjadi mayat. Hachiko sudah mati. Kesetiaannya kepada sang tuannya pun terbawa sampai mati.

Warga yang mendengar kematian Hachiko segera berduyun-duyun ke stasiun Shibuya. Mereka umumnya sudah tahu cerita tentang kesetiaan anjing itu. Mereka ingin menghormati untuk yang terakhir kalinya. Menghormati sebuah arti kesetiaan yang kadang justru langka terjadi pada manusia.


Mereka begitu terkesan dan terharu. Untuk mengenang kesetiaan anjing itu mereka kemudian membuat sebuah patung di dekat stasiun Shibuya. Sampai sekarang taman di sekitar patung itu sering dijadikan tempat untuk membuat janji bertemu. Karena masyarakat di sana berharap ada kesetiaan seperti yang sudah dicontohkan oleh Hachiku saat mereka harus menunggu maupun janji untuk datang. Akhirnya patung Hachiku pun dijadikan symbol kesetiaan. Kesetiaan yang tulus, yang terbawa sampai mati.


Film ttg kisah hachiko dibuat d jepang tahun 1987 dgn judul "Hachiko Monagatari". Film ini byk memperoleh penghargaan...
Dan saat ini versi hollywoodnya sedang dbuat dgn judul "Hachiko : A Dog's Story" (Starring and Co-Producted by Richard Gere)....

Kamis, 10 September 2009

Hidup seperti menaiki bis..

Teman..
Hidup itu ibarat naik bis..,kenapa??
Karena tanpa kita sadari..
1. stiap kita berada dipersimpangan pilihan maka kita harus memilih jalan yang terbaik untuk masa depan kita..
2. Setiap jalan yg kita lalui pula itu banyak kerikil tajam,dan itu ibarat cobaan ketika kita ingin meraih sesuatu.
3. Supir dalam bis itu ibarat akal sehat kita,dan bis itu ibarat jiwa raga kita.
4. Halte bis yg isinya penumpang itu ibarat orang-orang yang memiliki tujuan yang sama dengan kita.jadi terkadang suatu kondisi menuntut kita untuk lebih baik lagi agar bisa mengajak teman-teman kita jadi baik pula.
5. Jalan tol itu ibarat kemudahan yang diberikan kepada kita oleh Allah untuk menyelesaikan perjalanan hidup kita,dan hasil tujuannya tergantung diri kita.bisakah kita mengendalikan ego kita dan nafsu kita.
6. Terakhir adalah pintu tol keluar itu ibarat pemberhentian akhir kita sementara.dan ditempat itu kita diminta bayar karcis keluar,bayar karcis itu ibarat pahala dan amal kita.jika kita kurang uangnya maka kita akan didenda dan ditahan,dan itu ibarat neraka,dan bila cukup atau lebih bayarnya maka syurgalah tempatnya untuk kita.

Banyak hal didunia ini yang mampu kita jadikan pelajaran hidup.

Teman..
Mari kita merenung sejenak untuk segala apa yang slama hidup ini telah kita lakukan.

Teman..
Merenung 1 menit untuk hidup kita lebih baik daripada kita hanya melakukan hal sesuka kita tanpa berfikir untuk memperbaiki hidup kita.

Minggu, 06 September 2009

MotoGP USA : Sirkuit Aneh, Hasil Aneh … Yang Juara Gak Aneh!

Hayden @ Podium

Lorenzo di podium? itu mah biasa tapi De Angelis dan Hayden? Ruarrr Biasa!

Jorge Lorenzo From Zero to Hero !

Dua balapan tidak finis, nampaknya keberuntungan kali ini berada ditangan Lorenzo. Penampilan luar biasa Pedrosa ternyata sia sia karena setelah terjatuh ia hanya bisa finis di posisi ke 10. Ternyata hasil GP amerika setidaknya membuat persaingan semakin terbuka karena jarak antara Lorenzo dan rossi menjadi 25 poin saja.

rossi nyungsep

Kecelakaan aneh yang dialami Valentino Rossi dan Pedrosa, merubah jalanya balapan!

Catatan Balapan : Pedrosa gubrak … Rossi Gubrak … Melandri juga gubrak!

Sirkuit Indiana pollis memang aneh. Jika pembalap langganan jatuh seperti Randy De Puniet memang biasa tapi jika yang jatuh adalah Rossi apalagi ditambah Pedrosa dan Melandri yang notabene pembalap Kw1 ini baru aneh. Penampilan luar biasa ditampilkan oleh “pengangguran sementara” Alex de Angelis dan seseorang yang juga nyaris terdepak Nicky Hayden.

Nicky Hayden Podium

Penampilan pembalap ke dua Ducati terbaik sejak tahun 2007! Hayden back on Podium!

Ducati Corse Report : Hayden Back on Podium !!!

Akhirnya Nicky Hayden berhasil masuk podium. Setelah GP Australia 2007 hingga saat ini baru kali ini pembalap Ducati Marlboro Corse selain Casey Stoner yang berhasil naik podium. Mika Kallio juga tampil baik untuk finish di posisi ke 7!


Yamaha FZ160 vs Tiger New Revo dan Pulsar 180

Boleh dibilang komparasi ini cukup berani, karena pada dasarnya FZ-16 ”bison” yang akan dirilis berkapasitas 160cc atau lebih kecil 20cc dibanding Tiger New Revo yang 200cc ataupun Pulsar 180 DTSi. Tapi meski berukuran “kecil” kenapa FZ-16 berani berduel dengan motor yang berkapasitas lebih besar? Simpel soalnya Desain dan basis motor ini adalah Cruiser bukan sport. Dan motor cruiser murni adalah Tiger Revo dan Pulsar 180, yang lain merupakan light-city cruiser. Nah!

Pangeran muda Yamaha …

Ronde 1 : Desain Motor

  • Yamaha FZ-160 “Bison” merupakan produk paling gres, tentunya desain motor juga paling gres dibanding kompetitornya dalam komparasi kali ini. Desain yang “plek” persis FZ6 plus kenalpot gemuk yang berada disamping dan suspensi monoshok semakin menunjukan bahwa ini adalah motor generasi terbaru. Oh ya ukuran ban FZ-160 adalah 100/80-17 / 140/60-R17 ukuran ini lebih besar dibanding ban standar Ninja 250r sekalipun
  • Bajaj Pulsar – 180 DTS “serigala” : Pulsar memang menggebrak di kehadiranya pada awal tahun 2007. Desainya unik dan memberi penyegaran. Tetapi hampir 3 tahun modelnya mulai terasa biasa, plus suspensi non monoshock mengingatkan kita pada motor sport -touring dekade 80an
  • Honda Tiger New Revo “macan” : Tiger New Revo, Tiger Revo, Tiger 2000 sebenarnya motor yang sama. Namun kelihaian AHM mendesain baju baru patut diacungi jempol. Apalagi desain lampu ala BMW pun terpasang disini. Body motor terlihat begitu kekar dan berat motor ini memang benar benar legenda yang tidak pernah berubah.

Verdict : Penampilan dan kesegaran FZ160 memberi kesegaran di dunia motor nasional. Seperti juga saudaranya R125 yang merupakan miniatur YZF R6, FZ160 adalah sekala kecil dari FZ6. Sedangkan untuk Tiger New Revo anda memang bisa mengakali umur tetapi kenyataannya mereka harus mengakui FZ160 sebagai yang terbaik. Bajaj Pulsar? Hmm …

Serigala alfa male ini berusaha mengembalikan momentum 2007

Ronde 2 : Performa motor

  • Yamaha FZ160 “Bison” adalah yang terkecil disini. Kapasitasnya adalah 160cc tenaga FZ16o mampu menghasilkan tenaga sampai 14 hp pada 7500 rpm dan bisa menghasilkan torsi sebesar 13.9nm 6000rpm, semuanya dihasilkan dari mesin 153cc. Kendati demikian bobot FZ160 adalah 126 kg, masih lebih ringan dibanding kompetitornya.
  • Bajaj Pulsar 180 DTSi “serigala” memiliki tenaga 16,5 hp pada 8000 rpm dan torsi sebesar 15,3 nm pada 6000 rpm cukup besar disini tapi bobot Pulsar yang 140 kg alias 14kg lebih berat dibanding FZ16 menjadi nilai minus.
  • Honda Tiger New Revo “macan” adalah yang terbesar dari kapasitas yaitu 200cc dan mampu menyemburkan tenaga sebesar 16,7 hp pada 8500 rpm dan torsi 16nm pada 6500 rpm adalah yang terbesar disini. Bobotnya yang cuma 137 kg dinilai masih wajar.

Verdict : Perbedaan tenaga 1-2 hp sama sekali tidak berpengaruh pada penggunaan jalan raya-kommuter. Tetapi Perbedaan bobot jelas berpengaruh. Meski demikian bisa dibilang performa antara Yamaha FZ160 dan Tiger new Revo bisa dibilang seimbang. Pulsar? nampaknya kejutan mereka cukup sampai akhir tahun 2008 saja.

Macan tua ini masih galak dan tidak mau menyerah

Ronde 3 : Harga, Brand dan Value for Money

  • Yamaha FZ160 “Bison” merupakan motor buatan Yamaha. Sepertinya kebesaran nama Yamaha dan jaringan 3S nya tidak kalah dibanding Honda, meski bisa dibilang honda sedikit “dikiit” unggul dibanding Yamaha. Tetapi
    “Money Matters” harga FZ160 diposisikan dibawah V-Ixion. Artinya kisaran harganya ada di angka 18-19 jutaan. Terpaut hampir 4 juta dibanding Tiggy. Dan ini merupakan perbedaan signifikan.
  • Bajaj Pulsar 180 DTSi adalah yang termurah disini. Namun faktor brand dan jaringan 3s tertinggal amat jauh dibanding raksasa otomotif indonesia khususnya YMKI dan AHM. Sulit membandingkan Pulsar untuk menghadapi keduanya
  • Honda Tiger New Revo “Macan” adalah living legend. Tetapi dibanding produk gress macam FZ160 yang dipatok dibawah V-Ixion terasa kemahalan. Apalagi sekarang jaringan 3S yamaha hampir menyamai AHM. Rasanya sulit buat Revo mengalahkan FZ160 meski untuk menguntit masih memungkinkan!

Verdict : FZ160 jika jadi diluncurkan akhir tahun ini memang luar biasa. Mereka mampu menjadi raja baru cruiser nasional bahkan saudara kembarnya pun yang memakai teknologi injeksi dan radiator bisa dibuat minder. Honda Tiger New Revo tetap sebuah legenda namun harganya semakin hari semakin kemahalan dan ini menjadi kelemahan. Untuk Bajaj Pulsar … anda masih bermain di piala UEFA belum liga Champions !

Dasbor FZ160 yang amat serupa dengan dashboar FZ6

Kesimpulan : Yang Muda yang Perkasa !

Dari 3 ronde terlihat jelas superioritas produk gress akan kompetitornya. Meski berkapasitas lebih kecil namun yang namanya produk baru sulit untuk dilawan. Tiger New Revo kalah bukan tanpa perlawanan, ia hadir dengan kapasitas paling besar dan performa paling dahsyat namun pada akhirnya jagoan tua ini harus mengakui kehebatan pangeran muda Yamaha ini. Bajaj? Sebenarnya Indobikers sendiri agak kaget dalam menulis postingan ini, tetapi layaknya penyanyi “Lou Bega” yang tenar sesaat kemudian menghilang. Rasanya Bajaj harus berusaha keras lagi.


Jadwal Siaran MotoGP 2009



Semua Merupakan Jadwal Balapan (Start) – WIB

Qatar – Losail (night race)
Minggu, 12 April 2009
125 WUP 21:40 – 22:00
250 WUP 22:10 – 22:30
MotoGP WUP 22:40 – 23:05
125 RAC Mon-00:00
250 RAC 01:15
MotoGP RAC 03:00

Japan – Motegi
Minggu, 26 April 2009
125 WUP 06:40 – 07:00
250 WUP 07:10 – 07:30
MotoGP WUP 07:40 – 08:05
125 RAC 09:00
250 RAC 10:15
MotoGP RAC 12:00

Spain – Jerez
Minggu, 03 Mei 2009
125 WUP 13:40 – 14:00
250 WUP 14:10 – 14:30
MotoGP WUP 14:40 – 15:05
125 RAC 16:00
250 RAC 17:15
MotoGP RAC 19:00

France – Le Mans
Minggu, 17 Mei 2009
125 WUP 13:40 – 14:00
250 WUP 14:10 – 14:30
MotoGP WUP 14:40 – 15:05
125 RAC 16:00
250 RAC 17:15
MotoGP RAC 19:00

Italy – Mugello
Minggu, 31 Mei 2009
125 WUP 13:40 – 14:00
250 WUP 14:10 – 14:30
MotoGP WUP 14:40 – 15:05
125 RAC 16:00
250 RAC 17:15
MotoGP RAC 19:00

Catalunya – Catalunya
Minggu, 14 Juni 2009
125 WUP 13:40 – 14:00
250 WUP 14:10 – 14:30
MotoGP WUP 14:40 – 15:05
125 RAC 16:00
250 RAC 17:15
MotoGP RAC 19:00

Netherlands – Assen (Saturday Race)
Sabtu, 27 Juni 2009
125 WUP 13:40 – 14:00
250 WUP 14:10 – 14:30
MotoGP WUP 14:40 – 15:05
125 RAC 16:00
250 RAC 17:15
MotoGP RAC 19:00

United States – Laguna Seca (MotoGP Race Only)
Minggu, 05 Juli 2009
MotoGP WUP 23:40 – Sen-00:05
MotoGP RAC 04:00 (Senin)
Germany – Sachsenring
Minggu, 19 Juli 2009
125 WUP 13:40 – 14:00
250 WUP 14:10 – 14:30
MotoGP WUP 14:40 – 15:05
125 RAC 16:00
250 RAC 17:15
MotoGP RAC 19:00

Great Britain – Donington Park
Minggu, 26 Juli 2009
125 WUP 15:40 – 16:00
250 WUP 16:10 – 16:30
MotoGP WUP 16:40 – 17:05
125 RAC 18:30
250 RAC 19:45
MotoGP RAC 21:30

Czech Republic – Brno
Minggu, 16 Agustus 2009
125 WUP 13:40 – 14:00
250 WUP 14:10 – 14:30
MotoGP WUP 14:40 – 15:05
125 RAC 16:00
250 RAC 17:15
MotoGP RAC 19:00

Indianapolis – Indianapolis
Minggu, 30 Agustus 2009
125 WUP 19:40 – 20:00
250 WUP 20:10 – 20:30
MotoGP WUP 20:40 – 21:05
125 RAC 23:00
250 RAC Sen-00:15
MotoGP RAC 02:00 (senin)

San Marino & Riviera di Rimini – Misano
Minggu, 06 September 2009
125 WUP 13:40 – 14:00
250 WUP 14:10 – 14:30
MotoGP WUP 14:40 – 15:05
125 RAC 16:00
250 RAC 17:15
MotoGP RAC 19:00

Hungary – Balaton
Minggu, 20 September 2009
125 WUP 13:40 – 14:00
250 WUP 14:10 – 14:30
MotoGP WUP 14:40 – 15:05
125 RAC 16:00
250 RAC 17:15
MotoGP RAC 19:00

Portugal – Estoril
Minggu, 04 Oktober 2009
250 WUP 14:55 – 15:15
MotoGP WUP 15:25 – 15:50
125 WUP 16:00 – 16:20
250 RAC 17:15
MotoGP RAC 19:00
125 RAC 20:30

Australia – Phillip Island
Minggu, 18 October 2009
125 WUP 05:40 – 06:00
250 WUP 06:10 – 06:30
MotoGP WUP 06:40 – 07:05
125 RAC 09:00
250 RAC 10:15
MotoGP RAC 12:00

Malaysia – Sepang
Minggu, 25 October 2009
125 WUP 08:40 – 09:00
250 WUP 09:10 – 09:30
MotoGP WUP 09:40 – 10:05
125 RAC 11:00
250 RAC 12:15
MotoGP RAC 14:00

Valencia Ricardo Tormo – Valencia
Minggu, 08 November 2009
125 WUP 14:40 – 15:00
250 WUP 15:10 – 15:30
MotoGP WUP 15:40 – 16:05
125 RAC 17:00
250 RAC 18:15
MotoGP RAC 20:00

Sumber : http://akbarindonesia.wordpress.com/2009/02/04/jadwal-moto-gp-musim-2009-hari-jam/

Jumat, 21 Agustus 2009

Diam...

Ramaiku di kebisingan..
Namun hanya sunyi yang kudapati..
Terangku di dalam cahaya lentera..
Namun hanya kegelapan yang kudapati..

Semua hal yang disekelilingku...
Hanya semu...
Dapat ku lihat namun tak mampu kusentuh..
Kuusap.., ku raba...dan ku rengkuh hangatnya..

Diam...
Hanya sebersit kata itu yang terngiang di otakku..
Dan mulutku bersekutu dengan otakku...
Dan hanya kesunyian yang makin kudapati..

Keceriaan, kesenangan..dan tawa canda..
Akhirnya semua sirna..
Hanya karena satu kata..
"DIAM"

Tak Ada Kata..

Kalau kau tanya apa itu CINTA..??
Lihatlah dimataku
CINTA telah meninggalkan bekas disana
Kalau kau tanya kenapa bisa begitu...??
Jawabnya adalah kamu..
Kalau kau masih bertanya kenapa harus kamu..?
Aku tak tahu..
Karena kata - kata tak sanggup lagi mengatakan semua..

Kamis, 20 Agustus 2009

Pengungkapan..

Ku mencari dan terus mencari..
dengan langkah tak terhenti..
Namun yang ku temukan hanyalah sebuah..
"Kehampaan.."

Walau hampa terus menemani
Walau sepi senantiasa menyapa
Semua itu takkan mampu merampas
Hadirmu dalam khayalku..

Dimanakah kini kau berada
Tak akan ku hindari kenyataan hidup
Ku tahu semua ini hanyalah sementara
Namun ku tetap mencoba untuk
mencari arti sesungguhnya..

Biarkanlah semua itu berjalan tanpa henti..

Bagai daun yang mengapung diatas air sungai
Terbawa arus mengalir dan berputar
Bagai menari diatasnya..
Tanpa ragu dan rasa takut ia melewati ranting
dan bebatuan yang senantiasa menghadang..


Candamu dalam waktu..
Ceriakan hari-hariku

Tawamu dalam nyata..
Selalu warnai hidupku..

Tangismu dalam kesedihan
Tundukkan cerianya alam dunia..


Kurasakan jarak mulai memisahkan pencarianku..,
Namun kupasrahkan semua pada-Nya.

Kan slalu ku ingat..
Kan slalu ku pandangi wajahmu dibalik tirai mimpi.
Dan kan slalu ku hiasi hati dengan bayang senyummu..

Karena ku tahu kau sangat berarti bagi diriku..

Rabu, 19 Agustus 2009

Tiga Sebab Sempurnanya Kebahagiaan..

Sempurnanya kebahagiaan tergantung pada tiga hal :
  1. Daya amarah
  2. Syahwat
  3. Ilmu

Dua unsur yang pertama harus dalam takaran yang seimbang. Syahwat tidak boleh berlebihan, sehingga menghalalkan segala cara dan menemui kehancuran. Namun tidak boleh kekurangan sehingga lemah.

Atau daya amarah tidak boleh berlebihan sehingga menjadi mudah marah dan kasar seperti orang pandir (orang bodoh). Tidak pula kurang, sehingga tidak mempunyai kecemburuan dan keberanian dalam membela agama.

Bila dua kekuatan ini seimbang, niscaya engkau akan memperoleh petunjuk ke jalan yang benar.


(Al-Ghazali dalam Al-Munqidz Adh-Dhalal)

Minggu, 16 Agustus 2009

For all my friends..(Desiderata)

I hope you'll remember about this think's...coz everyday or life is so hard..i will give some word to give a power on your life...

* Segala macam hubungan manusia mirip seperti pasir dalam genggaman tanganmu, semakin kuat kamu menggenggamnya maka pasir itu akan keluar dari sela - sela jarimu.., tetapi..jika berada pada telapak tangan yang terbuka, maka pasir itu akan tetap pada tempatnya.
(Kaleel Jamison)


* Melakukan hal yang benar dan jujur serta terhormat lebih penting daripada menang atau kalah.
(Chick Moorman)


* Kebaikan dalam kata - kata menciptakan percaya diri.
Kebaikan dalam berfikir menciptakan kebijakan.
Kebaikan dalam memberi menciptakan cinta.
(Lao-tzu)


* Kalau kau ingin dicintai, cintailah orang lain dan jadikah orang yang dapat dicintai.
Kalau kau ingin dihormati dan dihargai, lakukanlah itu terlebih dahulu kepada orang lain dan
jadilah orang yang bisa dihormati dan dihargai oleh orang lain dan dirimu sendiri.
(Benjamin Franklin)


* Banyak saat - saat istimewa dalam diri dan kehidupan kita, dan sebagian besar datang melalui dorongan orang lain.
(George Adams)


* Tugas didepan kita tidak pernah sebesar kekuatan dibelakang kita.


* Kasih : Panjang, sabar dan murah hati, lembut, jujur dan rendah hati, melakukan semua yang baik, setia dan rela berkorban.


* Hargailah apa yang sudah kau miliki...masih banyak orang diluar sana tidak memiliki apa yang kau punya.., masih banyak orang yang tidak seberuntung dirimu.


* Pergilah dengan tenang diantara kebisingan dan ketergesaan, ingatlah ketentraman yang ada dalam kesunyian. Sejauh mungkin tanpa menyerah, berbaiklah dengan orang lain. Ucapkan kebenaranmu dengan tenang dan jelas dan dengarkan orang lain, bahkan yang membosankan dari yang bodoh; mereka juga memiliki kisah masing - masing.


* Hindari orang yang agresif, mereka sungguh menyebalkan. Kalau kamu membandingkan dirimu dengan orang lain, kamu mungkin akan merasa sedih atau hampa, karena selalu ada orang yang lebih hebat daripada dirimu. Nikmatilah apa yang kamu raih.


* Tetaplah menaruh minat pada kariermu, betapapun rendahnya; "pekerjaanmu adalah milikmu yang nyata dalam waktu yang terus berubah". Jadilah dirimu sendiri, terutama...jangan berpura - pura mengasihi, tapi jangan sinis tentang kasih; karena dihadapan semua kegersangan dan kebisingan, kasih adalah seabadi rumput.


* Terimalah kebajikan setiap tahun yang kamu lalui, serahkan baik - baik segala hal dari masa mudamu. Pupuklah kekuatan semangat untuk melindungimu dalam musibah. Tapi, jangan ganggu dirimu dengan khayalan. Banyak rasa takut yang dihasilkan dari kelelahan dan kesepian. Dibalik disiplin, berbaiklah pada dirimu sendiri.


* Berimanlah pada Tuhan, apapun keyakinanmu, apapun pekerjaanmu dan cita - citamu dalam hiruk pikuk kehidupan, berdamailah dengan jiwamu.


* Dengan segala tipu daya itu, pekerjaan yang tidak menarik dan impian yang hancur, dunia tetap indah. Cerialah;


Dan "Berusahalah untuk bahagia..."

Love or Cinta...???

Love is kind and patient..
Never jealous, boastful, proud...or rude..
Love isn't selfish or quick tempered...

It doesn't keep a record of wrongs that other do...
Love rejoices in the truth..
But...
Not in evil..

Love is always supportive, loyal, hopeful and trusting...
Love never fails...

Jumat, 14 Agustus 2009

Love u Bunda...


Bismillahirahmanirahim...

Segala sesuatu yang berat jika dimulai dengan "bismillah.." niscaya dimudahkan oleh Allah dalam kelanjutan niat tiap makhluknya semasa itu masih dalam niat yang baik..

Seperti nafas yang sesak...
Berat...capai...lelah...
Semua itu yang ku rasakan saat ini..
Saat dimana aku merasa semakin berat cobaan-Nya..

Bismillahirahmani rahim...
Hanya kata itu yang selalu aku mulai..
Dalam niat dan mulai menjalankan suatu rencana matangku..

Semakin hari..
Hati ini harus aku tegarkan dengan segala cobaan-Nya..
Semakin aku harus belajar untuk sabar..
Ikhlas...dan tentunya..
Bersyukur dengan apa yang aku raih sampai saat ini..

Tak dapat dipungkiri pula..
Hati yang sekeras batu ini..
Masih butuh sebuah tetesan lembut..
Dari air kasih sayang seorang Ibu..

Yah...inilah segelintir rasa yang aku rasakan saat malam ini, aku merindukan peran seorang ibu..., aku kangen perhatian seorang ibu.., ibu yang begitu sabar dan begitu perhatian pada anaknya...

Dan saat ini, anak inipun menulis karena rasa kangen yang berlebih pada sosoknya..
Yang tegar...sabar...penuh perhatian..dan selalu ada untuk anaknya saat butuh pertolongan..

Bunda..., semoga engkau tenang disana...bersama sang Terkasih...karena anak ini yakin engkau kini telah bahagia disana..


* Pesan untuk pembaca sekalian...
"Sayangilah ibu kalian dengan penuh dan jagalah ia karena ia-lah wanita paling berharga dari seluruh wanita yang ada didunia ini..., jagalah dengan diri kalian..karena kita adalah anak-anaknya yang ia citakan agar menjadi anak yang berguna untuk semua orang.."

Jumat, 07 Agustus 2009

Mari kita merenung sejenak...

Kawan…

Ketemu lagi kita semua dalam artikel gw lagi…

Hee…

Kawan…

Gw mo coba membahas arti kata Kesabaran dan Permasalahan…

Wadouh…kayaknya agak sedikit berat tuh yee…

Ga kok…semua akan terasa ringan kalo kita menyukainya (tul ga..??) yah begitu juga bahasan gw kali ini…

Kawan…

Sekali lagi gw Cuma pengen ingetin, artikel ini bukan untuk kalian aja tapi juga untuk gw sendiri…

Ok…lets contemplating

Kawan…

Jika kita fikirkan bersama sebenarnya antara sebuah kata permasalahan (hidup kita) dengan kesabaran memiliki kedekatan…

Kita bahas satu2…

Kalau difikirkan permasalahan hidup kita (kita bicara permasalahan remaja saat ini) *taelah sok muda banget yah gw…?? heee…..

Permasalahan yang ada sekarang dalam lingkup remaja sekarang ga kurang dari masalah percintaan (nah loh…??), yah itu dia…, banyak banget yang salah jalan atau bahkan salah mengartikan arti cinta padahal cinta itu indah banget tapi kenapa ketika dipegang sama kita2 ini (anak muda) sering banget jadi sebuah malapetaka…??? contoh ga sedikit yang berujung pada kematian, frustasi (itu yang paling parah) tapi yang sedikit ringannya MBA (married By Accident) *hee3… sama aja yah…??, dll…

Coba deh difikirin…

Kalo kita ambil benang merah dari semua itu, pasti ada penyebabnya (ya pastilah…!!)hee…

Tapi satu hal yang anak muda seperti kita tidak punya yaitu ”Kesabaran” (nah masuk deh ama kata yang satunya)…

Oke…, sebenernya menurut kalian arti sabar apa ada batasnya…?? ( hanya diri kita masing2 yang bisa menjawabnya…) tapi kalo jawaban gw ”ga ada batesnya” kenapa…?? alesan gw…karena semua emosional kita hanya kita yang bisa mengendalikannya dan jika kita menganggap ada batasannya maka akan benar2 ada batesannya…tapi sebaliknya pula…

Jadi intinya apaan seh…???

Intinya dalam menghadapi sebuah permasalahan hidup (apapun itu masalahnya entah keluarga, pacar, ataupun lingkungan pergaulan) seenggaknya kita coba untuk selesein dengan kepala dingin…

Gw inget satu ungkapan, kalian pasti tau kok à ”setiap permasalahan yang ada selalu ada jalan keluarnya entah dari mana datangnya, tapi pasti ada…

Dan juga ”setiap masalah yang timbul atau ada, ga akan lebih besar dari kemampuan kita (hayo pernah denger dimana…??) hee….

Patut kita inget bareng2…, kalo Tuhan aja percaya dengan masalah yang Dia berikan maka kita pasti bisa menyelesaikannya, masa kita ga percaya dengan diri kita sendiri…(ya ga…??)

Kawan…

Artikel yang gw tulis ini mungkin menurut kalian kayak gini :

Negatifnya :

  1. Apaan seh ini..?? sok tau banget….
  2. Halah sok suci…
  3. Emang gampang kalo Cuma nulis atow bicara…
  4. dll….

kalo positifnya bisa kalian rasakan sendiri deh…

Tapi kita pasti akan berfikir dan akan ada penyesalan jika kita ga punya kunci untuk diri kita sendiri…

Dan yang membuat diri kita baik / buruk ya cuma kita sendiri aja…, dan ga sepatutnya kita menyalahkan sekitar kita akan masalah yang timbul…

Gw sendiri sadar kalo gw juga masih berantakan (apalagi lo bisa liat, nulis aja gw masih berantakan ga jelas tapi yah jangan liat tulisannya tapi apa yang gw coba bahas)…

Kawan…

Moga kita bisa selalu menyelesaikan masalah yang datang pada kita walaupun bertubi-tubi tapi……..iiii………yang pasti menyelesaikannya dengan cara yang positif…

Smile 4

ur

self…

Smile 4 other people…

Say “what a nice day today…”

And always be a good people…

If u have to feel like above, that’s make u better…

Life is hard...

Hidup emang keras (yah seperti saya yang sekarang lagi dengerin lagu linkin…). Kadang kita Cuma bisa tersenyum karena liku-liku hidup yang kita jalanin….

Coba kita amati bersama….,kalo kita ga punya alas untuk hidup…semangat untuk hidup…tujuan untuk hidup…??? Kita bingung

kan

…(sama saya sendiri juga bingung… ^_^).eh…ga deh…, tapi emang benerkan…/?? Dari kecil kita belajar biar pinter…ampe dibela-belain begadang Cuma untuk itu, apalagi pas lagi pengen ujian, banyak dari kita yang menguras orak kita untuk menghafal semua pelajaran…dan ga sedikit orang yang stress karena belajar…(gila parah banger ya orang kayak gitu…???) dan sampe kita kuliah dan mendapatkan gelar ini itu…, pernah ga terfikir di benak kita… “sebenernya saya belajar untuk apa…???dan untuk siapa…???” untuk jadi orang kayakah (sepertinya fikiran itu terlalu mendasar…)sedangkan kalo kita mati emang kita bawa harta kita…???

Oiya saya menimbulkan pertanyaan-pertanyaan itu dari dulu dan saya menulis di artikel ini bukan untuk membuat para pembaca ngedown ataupun menurunkan minat pembaca untuk menjadi orang yang sesuai dengan keinginan pembaca…

Pertanyaan-pertanyaan diatas hanya bermaksud untuk membantu menyadarkan posisi kita didunia…, posisi kita yang hanya “pengontrak” (eh bener ga sih kata-kata saya…?? Hee…)

Banyak diantara kita yang merasa “wah” dengan segala apa yang kita miliki…, coba deh kita coba untuk menafkahkan atow sedikit “merogoh kantong” kita untuk orang yang masih belum beruntung seperti kita…., berbagi kebahagiaan…ga da salahnya bukan….(enak tau kalo kita lagi seneng trus kita berbagi sama orang, pasti perasaan kita bakalan lebih senang…”trust me…”).

Kita disini sama-sama brusaha untuk saling mengingatkan…., dan ini karena saya lagi inget makanya saya mo bagi-bagi sama pembaca…toh kita hidup untuk saling membantu dan mengingatkan (iya khan…..????)

Oya ingetin saya juga kalo ada salah yee…, thx 4 the attention nya yup….

Sebelum kamu mengeluh...

Teman…

Sebelum kamu mengeluh…

  • hari ini sebelum kamu mengatakan yang tidak baik…, fikirkan tentang seseorang yang tidak dapat berbicara sama sekali…
  • Sebelum kamu mengeluh tentang rasa makananmu…, fikirkan tentang seseorang yang tidak punya apapun untuk dimakan…
  • Sebelum kamu mengeluh tidak punya apa-apa…, fikirkan tentang orang yang meminta-minta dijalanan…
  • Sebelum kamu mengeluh bahwa kamu buruk…, fikirkan tentang seseorang yang berada pada tingkatan terburuk dalam hidupnya…
  • Sebelum kamu mengeluh tentang suami / istri kamu…, fikirkan tentang seseorang yang memohon kepada Tuhannya untuk diberikan teman hidup…
  • Hari ini sebelum kamu mengeluh tentang hidupmu…, fikirkan orang yang mati terlalu cepat…
  • Sebelum kamu mengeluh tentang anak-anakmu…, fikirkan tentang seseorang yang menginginkan anak namun dirinya mandul…
  • Sebelum kamu mengeluh tentang rumahmu yang kotor karena pembantumu tidak mengerjakan tugasnya…, fikirkan tentang orang yang tinggal di jalanan…
  • Sebelum kamu mengeluh tentang jauhnya kamu menyetir…, fikirkan tentang seseorang yang menempuh jarak yang sama dengan berjalan…
  • Dan disaa kamu mengeluh tentang pekerjaanmu…, fikirkan tentang pengangguran&orang yang cacat yang mereka berharap memiliki pekerjaan yang sama seperti kamu…
  • Sebelum kamu menunjuk dan me3nyalahkan orang lain…, ingatlah bahwa tidak seorangpun yang tidak berdosa…

Kita menjawab kepada Sang Pencipta.

Dan ketika kamu sedang bersedih dan hidupmu dalam kesusahan…., tersenymlah dan berterima kasihlah kepada Tuhanmu bahwa kamu masih hidup….!!!

Live is gift…

Live it…

Enjoy it…

Celebrate it….

And fulfil it with thanks to Allah…

Isn't right...??

“Jika HATI sejernih air, jangan biar ia keruh, jika HATI seputih awan, jangan biar ia mendung, jika HATI seindah bulan, hiasi ia dengan iman”

“Sesaat matamu berkerdip, ingat Allah, sedetik jantungmu berdegup, ingat Allah, sehalus budimu ditabur, ingat Allah, seikhlas hatimu ditaut, ingat Allah”

Berkata Imam Nawawi: “Aku mencintaimu karana agama yang ada padamu, jika kau hilangkan agama dalam dirimu, hilanglah cintaku padamu”

“Maybe God wants us to meet a few wrong people before meeting the right ones, so that when we finally meet the person, we will know how to be grateful”

I’ve learned that…

I’ve learned that…
The best classroom in the world is at the feet of an elderly person.
When you’re in love, it shows.
Just one person saying to me, “You’ve made my day!” makes my day.
Having a child fall asleep in your arms is one of the most peaceful feelings in the world.
Being kind is more important than being right.
You should never say no to a gift from a child.
I can always pray for someone when I don’t have the strength to help him in some other way.
No matter how serious your life requires you to be, everyone needs a friend to act goofy with.
Sometimes all a person needs is a hand to hold and a heart to understand.

Simple walks with my Father/Mother around the block on summer nights when I was a child did wonders for me as an adult.
We should be glad God doesn’t give us everything we ask for.
Money doesn’t buy class.
It’s those small daily happenings make life so spectacular.
Under everyone’s hard shell is someone who wants to be appreciated and loved.

The Lord didn’t do it all in one day. What makes me think I can?
To ignore the facts does not change the facts.

When you plan to get even with someone, you are only letting person continue to hurt you.
Love, not time, heals all wounds.
The easiest way for me to grow as a person is to surround myself with people smarter than I am.

Everyone you meet deserves to be greeted with a smile.
There’s nothing sweeter than sleeping with your babies and feeling their breath on your cheeks.
No one is perfect until you fall in love with them.

Life is tough, but I’m tougher.
Opportunities are never lost; someone will take the ones you miss.
When you harbor bitterness, happiness will dock elsewhere.

I wish I could have told my Mom “I love her” one more time before she passed away.
But now she passed away with peace…

One should keep his words both soft and tender, because tomorrow he may have to eat them.
A smile is an inexpensive way to improve your looks.

I can’t choose how I feel, but I can choose what I do about it.
When your newly born grandchild holds your little finger in his little fist, you’re hooked for life.

Everyone wants to live on top of the mountain, but all the happiness and growth occurs while you’re climbing it.
It is best to give advice in only two circumstances; when it is requested and when it is a life-threatening situation.

The less time I have to work with, the more things I get done.

When you thought I wasn’t looking…

Here there are….the other painting if my mind about “how the important u are mom…”…
alhought i got a late for say “Thanks for mom…” (cause my mom was died),i gived this article to u mom and i hope you will happy in there (happy with Allah)..and i hope this article will be useful for other people who read this article…

When you thought I wasn’t looking I saw you feed a stray cat, and I learned that it was good to be kind to animals.

When you thought I wasn’t looking, I saw you make my favorite cake for me and I learned that the little things can be the special things in life.

When you thought I wasn’t looking, I heard you say a prayer, and I knew there is a God I could always talk to and I learned to trust in God.

When you thought I wasn’t looking, I saw you make a meal and take it to a family who was sick, and I learned that we all have to help take care of each other.

When you thought I wasn’t looking, I saw you give of your time and money to help people who had nothing and I learned that those who have something should give to those who don’t.

When you thought I wasn’t looking, I felt you kiss me good night and I felt loved and safe.

When you thought I wasn’t looking, I saw you take care of our house and everyone in it and I learned we have to take care of what we are given.

When you thought I wasn’t looking, I saw how you handled your responsibilities, even when you didn’t feel good and I learned that I would have to be responsible when I grow up.

When you thought I wasn’t looking, I saw tears come from your eyes and I learned that sometimes things hurt, but it’s all right to cry.

When you thought I wasn’t looking, I saw that you cared and I wanted to be everything that I could be.

When you thought I wasn’t looking, I learned most of life’s lessons that I need to know to be a good and productive person when I grow up.

When you thought I wasn’t looking, I looked at you and wanted to say, “Thanks for all the things I saw when you thought I wasn’t looking.”

and thanks for all u give…u teach…ur patient…ur smile…
Love u mom…where ever u are…

Regard

-Arie-
(Ur Son)

Sifat orang yang mencintaimu..

Orang yang mencintai kamu tdk pernah bisa memberikan alasan kenapa ia mencintai kamu, yang ia tahu di matanya hanya ada kamu satu2nya. Kalau kamu sudah memiliki pacar atau kekasih ia tidak perduli, buat dia yang penting kamu bahagia dan kamu tetap impiannya.

Orang yang mencintai kamu selalu menerima kamu apa adanya, dimatanya kamu selalu yang tercantik walaupun mungkin kamu merasa berat badan kamu sudah berlebihan atau kamu merasa kegemukan

Orang yang mencintai kamu selalu ingin tahu tentang apa saja yang kamu lalui sepanjang hari ini, ia ingin tahu kegiatan kamu.

Orang yang mencintai kamu akan mengirimkan sms seperti “selamat pagi”, “slmt hari minggu”, “selamat tidur” walaupun kamu tidak membalas pesannya. Kalau kamu berulang tahun dan kamu tidak mengundangnya setidaknya ia akan menelpon utk mengucapkan selamat atau mengirim pesan.

Orang yang mencintai kamu akan selalu mengingat setiap kejadian yang ia lalui bersama kamu, bahkan mungkin kejadian yang kamu sendiri sudah lupa setiap detailnya karena, saat itu ialah sesuatu yang berharga untuknya.

Orang yang mencintai kamu selalu mengingat tiap kata2 yang kamu ucapkan bahkan mungkin kata2 yang kamu sendiri lupa pernah mengatakannya.

Orang yang mencintai kamu akan belajar menyukai lagu-lagu kesukaanmu, bahkan mungkin meminjam CD/cassette kamu, karena ia ingin tahu kesukaanmu, kesukaanmu kesukaannya juga.

Kalau terakhir kali kalian bertemu kamu sedang sakit mungkin flu, terkilir, atau sakit gigi, beberapa hari kemudian ia akan mengirim sms dan menanyakan keadaanmu. karena ia mengkhawatirkanmu.

Kalau kamu bilang akan menghadapi ujian ia akan menanyakan kapan ujian itu, dan saat harinya tiba ia akan mengirimkan sms “good luck “untuk menyemangati kamu.

Orang yang mencintai kamu akan memberikan suatu barang miliknya yang mungkin buat kamu itu ialah sesuatu yang biasa , tetapi itu ialah suatu barang yang istimewa buat dia.

Orang yang mencintai kamu akan terdiam sesaat,saat sedang berbicara ditelpon dengan kamu,sehingga kamu menjadi bingung, saat itu dia merasa sangat gugup karena kamu telah mengguncang dunianya.

Orang yang mencintai kamu selalu ingin berada di dekatmu dan ingin menghabiskan hari2nya denganmu.

Jika suatu saat kamu harus pindah ke kota lain untuk waktu yang lain ia akan memberikan nasihat supaya kamu waspada dengan lingkungan yang bisa membawa pengaruh buruk bagimu.

Orang yang mencintai kamu bertindak lebih seperti saudara daripada seperti seorang kekasih.

Orang yang mencintai kamu sering melakukan hal-hal yang konyol seperti menelponmu 100 kali dalam sehari, atau membangunkanmu ditengah malam, karena ia mengirim sms atau menelponmu.karena ia saat itu ia sedang memikirkan kamu.

Orang yang mencintai kamu kadang merindukanmu dan melakukan hal2 yg membuat kamu jengkel atau gila, saat kamu bilang tindakannya membuatmu terganggu ia akan minta maaf dan tak akan melakukannya lagi.

Jika kamu memintanya untuk mengajarimu sesuatu maka ia akan mengajarimu dgn sabar walaupun kamu mungkin orang yang terbodoh di dunia!

Kalau kamu melihat handphone-nya maka namamu akan menghiasi sebagian besar “INBOX”nya.Ya ia masih menyimpan pesan dari kamu walaupun pesan itu sudah kamu kirim sejak berbulan2x bahkan bertahun2x yang lalu.

Dan jika kamu menghindarinya atau memberi reaksi penolakan, ia akan menyadarinya dan menghilang dari kehidupanmu, walaupun hal itu membunuh hatinya.

Jika suatu saat kamu merindukannya dan ingin memberinya kesempatan ia akan ada di sana menunggumu karena ia tak pernah mencari orang lain.


Ya… ia selalu menunggumu.

Beginning Today..

Beginning today I will no longer worry about yesterday. It is in the past and the past will never change. Only I can change by choosing to do so.

Beginning today I will no longer worry about tomorrow. Tomorrow will always be there, waiting for me to make the most of it. But I cannot make the most of tomorrow without first making the most of today.

Beginning today I will look in the mirror and I will see a person worthy of my respect and admiration. This capable person looking back at me is someone I enjoy spending time with and someone I would like to get to know better.

Beginning today I will cherish each moment of my life. I value this gift bestowed upon me in this world and I will unselfishly share this gift with others. I will use this gift to enhance the lives of others.

Beginning today I will take a moment to step off the beaten path and to revel in the mysteries I encounter. I will face challenges with courage and determination. I will overcome what barriers there may be which hinder my quest for growth and self-improvement.

Beginning today I will take life one day at a time, one step at a time. Discouragement will not be allowed to taint my positive self-image, my desire to succeed or my capacity to love.

Beginning today I walk with renewed faith in human kindness. Regardless of what has gone before, I believe there is hope for a brighter and better future.

Beginning today I will open my mind and my heart. I will welcome new experiences. I will meet new people. I will not expect perfection from myself nor anyone else: perfection does not exist in an imperfect world. But I will applaud the attempt to overcome human foibles.

Beginning today I am responsible for my own happiness and I will do things that make me happy . . . admire the beautiful wonders of nature, listen to my favorite music, pet a kitten or a puppy, soak in a bubble bath . . . pleasure can be found in the most simple of gestures.

Beginning today I will learn something new; I will try something different; I will savor all the various flavors life has to offer. I will change what I can and the rest I will let go. I will strive to become the best me I can possibly be.

Beginning today. And every day.

Cinta..

Sebab cinta tak butuh terlalu banyak kata
Buang semua puisi yang pernah kuberi !
Lupakan semua kata mesra yang kuucap !
Perhatikan saja berapa lama aku disini

Berhentilah untuk menatap masa lalu
Rajutlah impian kita setiap waktu
Tanpa ada egomu… tanpa ada egoku
Berjalanlah bersama sebagai satu

Sebab cinta tak hanya ingin sementara
Belajarlah untuk s’lalu mengerti
Belajarlah untuk s’lalu memberi
Jadikan kesuciannya itu abadi s’lamanya

Puji Syukur Pada-Mu ya Allah...



Puji syukur alhamdulillah...akhirnya prosesi peresmian Museum BI selesai juga..., setelah aral malang melintang, akhirnya selese juga deh tuh museum...,hem...fotonya lucu2 juga...


Dasar..., temen2-temen pada gila setelah acara peresmian selesai.., 3 hari sebelumnya aja gedubrakan ga jelas..., sampai lupa klo dah tengah malam..., tapi selepas itu semua kita puas banget...,karena kerja selama 4 tahun mulai bisa keliatan hasilnya..., apalagi bapak SBY dateng untuk ngeresmiinnya...



Lucunya temen-temen neh..., ada-ada aja kelakuannya, yah sama aja seh...








Di visitor center













Unit stress di back office..















Ngaso dulu tapi foto-foto dulu lah..tim capek..














Didepan Museum and wanna back to home..









Yah salah satu foto dari kegilaan saya dan temen-temen, mungkin karena ungkapan kebanggaan karena sudah sukses dalam pembukaannya, so tinggal pusing lagi masalah perawatan deh...

Mudah-mudahan semua berjalan lancar...Amin...

Putihnya Cinta..

Ada bayang yang tak pernah pergi
Ada nama yang s’lalu mendiami
serta seutas wajah yang menerangi
Pada hati…bangkitkan semangat diri
tuk lalui hari-hari

Meski kutau bagiku takkan mungkin lagi ada dirimu
Tetap saja kubiarkan engkau mendiami seluruh taman asa
di antara kuntum bunga mawar yang pernah ada diantara kita
Merekah indah diantara ‘harap dan nyata’

Ada keyakinan yang tak terbeli
Oleh ribuan hari-hari penantian hati
Susuri hidup… walau tertatih seorang diri
dan kau tetap disana, diami sudut paling sunyi
dan suci…

Selasa, 04 Agustus 2009

Surfing With Experience

Hidup ini indah,

Hidup ini penuh dengan teka-teki yang tak bisa kau pecahkan secara sengaja. Ini merupakan suatu mukjizat bagi kita yang senantiasa menghargai hidup…
Dari buaian sampai liang lahat, penuh dengan misteri yang membuat hati…,jiwa, pikiran kita menuju pada suatu tingkatan-tingkatan tersendiri, namun ini bukan suatu karya…oh tidak betapa kosongnya otakku…,bisakah aku berfikir jernih dan santai…???

Lanjut ini…

Ok betapa hidup ini indah, lebih indah dari yang kita alami sebenarnya, ini bukan untuk menghibur anda yang membacanya tapi ini merupakan sebuah pola yang harus kita tempuh. Agar kita benar-benar merasakan indahnya hidup walaupun sesulit apapun kenyataannya…, bagi anda yang memiliki jiwa petualang hidup ini akan terasa sangat seru…, dengan segala problematikanya…, wow serunya membuat kita melupakan sedihnya,peliknya, peluhnya susahnya…., berselancarlah dan bersandarlah pada pola hidup ini…, janganlah lari dan menyesal selamanya…., seperti orang yang melarikandiri diri dari perang…

Hiduplah seperti kupu-kupu, bermula dari kepongpong yang mengerikan dann berakhir menjadi sesuatu yang indah…

Lupakanlah masa lalu yang menyiksa, sambutlah hari yang baru dengan penuh semangat…, penuh energi…, dapatkan energi itu dari rasa syukurmu kepada-Nya…

Lalu nikmatilah hari-harimu dengan segala aktifitasmu…di senggang waktu jika hari-harimu terasa bosan, maka ajaklah aku untuk menonton, itu juga kalo mau… ^_^ pandangi hidup ini dengan seksama, sempurnakan ia menjadi gambaran yang indah dalam hidupmu…

Kita lahir dan mati dilimpahkan dengan kasih sayang-Nya, lalu apa yang seharusnya kita lakukan, tentunya adalah bersyukur akan apa yang ada…, bersyukurlah….bersyukur…bersyulur…dan bersyukur…minta maaflah kepadaNya apabila anda memiliki salah…

Kawan…mungkin kamu tidak sebahagia aku …tapi kita sama-sama tau kalau dibawah kita masih ada yang lebih dibawah lagi…, manusia yang cuma numpang sementara di dunia lalu mati dan bertemu dengan Tuhannya…jadi bersyukurlah …biar nanti selagi kita bertemu denganNya maka kita bisa tersenyum bahagia, bertemu dengan Zat Perkasa, Pelindung, Pengasih, Penyayang, dan segala kebaikanNya dengan perasaan penuh Alhamdulillah….

Maaf saya cuma orang yang kasar yang banyak salah (ngetik aja banyak yang salah…), kalo bener ambil aja tapi kalo sebaliknya ya sebaliknya pula…


Ingat…. “pelaksanaan amal baik yang tertunda menebabkan kebencian dan kesedihan…”

Suka...Sayang....Cinta...

SUKA, SAYANG dan CINTA

Saat kau MENYUKAI seseorang, kau ingin memilikinya untuk keegoisanmu sendiri.
Saat kau MENYAYANGI seseorang, kau ingin sekali membuatnya bahagia dan bukan untuk dirimu sendiri.
Saat kau MENCINTAI seseorang, kau akan melakukan apapun untuk kebahagiaannya walaupun kau harus mengorbankan jiwamu.

Saat kau menyukai seseorang dan berada disisinya maka kau akan bertanya,"Bolehkah aku menciummu?"
Saat kau menyayangi seseorang dan berada disisinya maka kau akan bertanya,"Bolehkah aku memelukmu?"
Saat kau mencintai seseorang dan berada disisinya maka kau akan menggenggam erat tangannya...

SUKA adalah saat ia menangis, kau akan berkata "Sudahlah, jgn menangis."
SAYANG adalah saat ia menangis dan kau akan menangis bersamanya.
CINTA adalah saat ia menangis dan kau akan membiarkannya menangis dipundakmu sambil berkata, "Mari kita selesaikan masalah ini bersama-sama."

SUKA adalah saat kau melihatnya kau akan berkata,"Ia sangat cantik dan menawan."
SAYANG adalah saat kau melihatnya kau akan melihatnya dari hatimu dan bukan matamu.
CINTA adalah saat kau melihatnya kau akan berkata,"Buatku dia adalah anugerah terindah yang pernah Tuhan berikan padaku.."

Pada saat orang yang kau suka menyakitimu, maka kau akan marah dan tak mau lagi bicara padanya.
Pada saat orang yang kau sayang menyakitimu, engkau akan menangis untuknya.
Pada saat orang yang kau cintai menyakitimu, kau akan berkata,"Tak apa dia hanya tak tau apa yang dia lakukan."

Pada saat kau suka padanya, kau akan MEMAKSANYA untuk menyukaimu.
Pada saat kau sayang padanya, kau akan MEMBIARKANNYA MEMILIH.
Pada saat kau cinta padanya, kau akan selalu MENANTINYA dengan setia dan tulus...

SUKA adalah kau akan menemaninya bila itu menguntungkan.
SAYANG adalah kau akan menemaninya di saat dia membutuhkan.
CINTA adalah kau akan menemaninya di saat bagaimana keadaanmu.

SUKA adalah hal yang menuntut.
SAYANG adalah hal memberi dan menerima.
CINTA adalah hal yang memberi dengan rela

Secret Of Happy Live..

Today i remember about some tips for making our life more life...

1. Go and have fun in the meandows
2. Avoid bad habits
3. Always listen to good advice
4. Always be ready for any surprises inlife
5. Always look at where you're going
6. Be determined in achieving your goals
7. Don't let the situation confuse you
8. Dont stop your self from learning..
9. Always combine your life...

and most of all...

Smile... ^_^ and have a nice day...

1# Point..

There's another point about LoVE
LoVE means to share and to sacrifice
To whom that saying she has LoVE
Must think about that thing..

How much do we share things between us..
Did someone share a lot and other
sacrifice just a little..??

Just remember to share and sacrifice matters,
Must be as much as someone take from other..
and someone give to other..

If we take much more that what we have
Been given then 1 guess
We don't LoVE other as it means from
The point about LoVE it self..

Pengenalan Form Access 2007

Dalam membuat database perusahaan, kita akan bersentuhan dengan form, yang merupakan tempat field-field dimasukkan dalam sebuah format baku di Access 2007. Pembuatannya sangat ringkas dan sederhana sehingga bagi non programmer dapat menggunakannya dengan mudah. Pada materi ini anda akan diberikan bimbingan untuk mengenal Microsoft Office Access dimana pada materi ini diperkenalkan tampilan form dari suatu tabel data. Pada tabel data terdapat dua bagian umum seperti field dan record yang masing-masing pengertiannya tertera pada video ini. Pada materi ini juga diberikan bimbingan untuk penggunaan tampilan form sebagai metode untuk melihat data dengan lebih mudah.Anda akan diajarkan bagaimana teknik-teknik pencarian data atau pemfilteran untuk pencarian data sesuai dengan yang Anda pilih.Disamping itu Anda juga dapat menambahkan data atau mengedit data yang ada secara langsung.Setiap data tambahan yang baru dapat dilihat juga melalui tabel data.

Pengenalan Report di Access 2007






Pada materi ini anda akan diberikan bimbingan untuk mengenali report ataupun laporan yang terdapat pada Microfoft Access untuk database Anda.Pada Microsoft Office Access ini kita diberikan fasilitas untuk membuat analisis seperti untuk menghitung penjumlahan,rata-rata ataupun menentukan nilai maksimum atau minimum dari nilai numeric pada database anda dengan menggunakan fungsi-fungsi dengan memamfaatkan design view. Disamping itu anda juga dapat mencetak dari pada laporan tersebut.