Minggu, 16 Agustus 2009

For all my friends..(Desiderata)

I hope you'll remember about this think's...coz everyday or life is so hard..i will give some word to give a power on your life...

* Segala macam hubungan manusia mirip seperti pasir dalam genggaman tanganmu, semakin kuat kamu menggenggamnya maka pasir itu akan keluar dari sela - sela jarimu.., tetapi..jika berada pada telapak tangan yang terbuka, maka pasir itu akan tetap pada tempatnya.
(Kaleel Jamison)


* Melakukan hal yang benar dan jujur serta terhormat lebih penting daripada menang atau kalah.
(Chick Moorman)


* Kebaikan dalam kata - kata menciptakan percaya diri.
Kebaikan dalam berfikir menciptakan kebijakan.
Kebaikan dalam memberi menciptakan cinta.
(Lao-tzu)


* Kalau kau ingin dicintai, cintailah orang lain dan jadikah orang yang dapat dicintai.
Kalau kau ingin dihormati dan dihargai, lakukanlah itu terlebih dahulu kepada orang lain dan
jadilah orang yang bisa dihormati dan dihargai oleh orang lain dan dirimu sendiri.
(Benjamin Franklin)


* Banyak saat - saat istimewa dalam diri dan kehidupan kita, dan sebagian besar datang melalui dorongan orang lain.
(George Adams)


* Tugas didepan kita tidak pernah sebesar kekuatan dibelakang kita.


* Kasih : Panjang, sabar dan murah hati, lembut, jujur dan rendah hati, melakukan semua yang baik, setia dan rela berkorban.


* Hargailah apa yang sudah kau miliki...masih banyak orang diluar sana tidak memiliki apa yang kau punya.., masih banyak orang yang tidak seberuntung dirimu.


* Pergilah dengan tenang diantara kebisingan dan ketergesaan, ingatlah ketentraman yang ada dalam kesunyian. Sejauh mungkin tanpa menyerah, berbaiklah dengan orang lain. Ucapkan kebenaranmu dengan tenang dan jelas dan dengarkan orang lain, bahkan yang membosankan dari yang bodoh; mereka juga memiliki kisah masing - masing.


* Hindari orang yang agresif, mereka sungguh menyebalkan. Kalau kamu membandingkan dirimu dengan orang lain, kamu mungkin akan merasa sedih atau hampa, karena selalu ada orang yang lebih hebat daripada dirimu. Nikmatilah apa yang kamu raih.


* Tetaplah menaruh minat pada kariermu, betapapun rendahnya; "pekerjaanmu adalah milikmu yang nyata dalam waktu yang terus berubah". Jadilah dirimu sendiri, terutama...jangan berpura - pura mengasihi, tapi jangan sinis tentang kasih; karena dihadapan semua kegersangan dan kebisingan, kasih adalah seabadi rumput.


* Terimalah kebajikan setiap tahun yang kamu lalui, serahkan baik - baik segala hal dari masa mudamu. Pupuklah kekuatan semangat untuk melindungimu dalam musibah. Tapi, jangan ganggu dirimu dengan khayalan. Banyak rasa takut yang dihasilkan dari kelelahan dan kesepian. Dibalik disiplin, berbaiklah pada dirimu sendiri.


* Berimanlah pada Tuhan, apapun keyakinanmu, apapun pekerjaanmu dan cita - citamu dalam hiruk pikuk kehidupan, berdamailah dengan jiwamu.


* Dengan segala tipu daya itu, pekerjaan yang tidak menarik dan impian yang hancur, dunia tetap indah. Cerialah;


Dan "Berusahalah untuk bahagia..."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar